Bioindustri Omnipresen

Blog

Cara Cepat Mengatasi Retak pada Cat Kayu

Pernahkah Anda memperhatikan cat kayu yang mulai retak seiring berjalannya waktu? Retakan ini sering muncul akibat perubahan cuaca dan suhu, terutama jika lapisan catnya tidak cukup fleksibel untuk mengikuti gerakan alami serat kayu. Jangan buru-buru khawatir—jika retakan hanya terjadi pada top coat, ini bisa jadi tanda bahwa perawatan atau refinishing sebenarnya cukup untuk mengembalikan kualitas tampilan furnitur Anda.

Mengapa permukaan kayu bisa mengalami retak?

Kerusakan pada permukaan kayu tidak hanya masalah estetika, tetapi juga sinyal bahwa furnitur Anda sedang beradaptasi dengan lingkungannya. Retakan ini dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, di antaranya:

  1. Perubahan cuaca dan suhu
    Kayu adalah material yang “hidup.” Ketika suhu naik atau kelembapan turun, serat kayu menyusut, dan sebaliknya. Jika lapisan coating tidak cukup fleksibel, lapisan ini tidak dapat mengikuti gerakan kayu, sehingga menyebabkan retak.
  2. Kualitas lapisan coating
    Tidak semua clear coat diciptakan sama. Produk dengan elastisitas rendah atau formula yang tidak tahan cuaca ekstrem lebih rentan retak, terutama di daerah tropis seperti Indonesia.
  3. Aplikasi coating yang tidak sesuai
    Lapisan yang terlalu tebal atau pengaplikasian yang tidak merata dapat membuat clear coat lebih kaku dan rentan terhadap kerusakan.

Sebagian besar permukaan kayu yang digunakan untuk furnitur memang menggunakan lapisan coating atau clear coat untuk menambah kekuatan permukaannya. Perabotan kayu yang sering digunakan seperti meja makan, kursi, meja bar, dan lain-lainnya harus dilapisi dengan clear coat untuk menngurangi risiko aus permukaan.

Apa itu clear coat?

Clear coat atau pernis adalah lapisan transparan yang melindungi furnitur dari goresan, noda, dan kotoran sehari-hari. Lapisan ini biasanya diaplikasikan setelah cat atau wood stain/plitur pada kayu yang sudah kering, berfungsi seperti pelapis paling atas untuk menjaga keindahan sekaligus memperpanjang usia furnitur. Selain melindungi, clear coat juga bisa menambah kilau glossy atau efek matte, tergantung jenis yang digunakan.

Cara memperbaiki permukaan kayu yang sudah retak 

Refinishing permukaan kayu yang retak, khususnya akibat clear coat yang rusak, memerlukan langkah-langkah yang teliti agar hasilnya maksimal. Berikut panduan yang bisa kamu ikuti:

1. Bersihkan permukaan

Sebelum memulai, pastikan permukaan kayu bersih dari debu, minyak, atau kotoran lainnya. Gunakan kain lembap atau pembersih kayu yang aman untuk memastikan area kerja bebas dari penghalang.

2. Identifikasi kedalaman retakan

Periksa apakah retakan hanya terjadi pada lapisan clear coat atau sudah mencapai lapisan cat/noda atau bahkan kayunya.

  • Jika hanya pada clear coat, perbaikannya lebih sederhana.
  • Jika lebih dalam, kamu mungkin perlu memperbaiki lapisan cat atau noda terlebih dahulu.

3. Amplas lapisan yang retak

Gunakan amplas halus (grit 240–320) untuk meratakan lapisan clear coat yang retak. Amplas perlahan hingga permukaan terasa halus dan retakan tidak lagi terlihat.

  • Jika retakan dalam, lanjutkan dengan amplas medium untuk menghilangkan lebih banyak lapisan sebelum menghaluskannya kembali.

4. Bersihkan debu hasil amplas

Setelah pengamplasan, bersihkan debu dari permukaan dengan kain mikrofiber yang sedikit lembap. Jangan biarkan sisa debu karena ini bisa mengganggu hasil akhir.

5. Aplikasikan Biovarnish Clear Coat

Pilih clear coat yang sesuai dengan jenis kayu dan kebutuhan lingkungan (misalnya, clear coat berbasis air untuk elastisitas yang lebih baik). Biovarnish Clear Coat bisa menjadi pilihan yang tepat. Produk ini merupakan clear coat berbasis air yang diformulasikan khusus untuk kebutuhan finishing kayu, baik untuk furnitur indoor maupun outdoor. Keunggulan Biovarnish terletak pada elastisitas dan daya tahan tinggi terhadap perubahan cuaca, sehingga ideal untuk melindungi permukaan kayu dari retakan akibat penyusutan atau pemuaian serat kayu.

  • Gunakan kuas halus atau alat semprot untuk mendapatkan hasil rata dan tipis.
  • Aplikasikan dalam beberapa lapisan tipis, biarkan setiap lapisan mengering sebelum melanjutkan ke lapisan berikutnya.

6. Amplas Ringan dan Finishing Akhir

Setelah clear coat mengering sepenuhnya, amplas ringan dengan amplas grit tinggi (800 ke atas) untuk menghaluskan permukaan. Jika ingin hasil lebih mengilap, lakukan proses pengelapan dengan kain lembut.

Cukup mudah bukan untuk melakukan cat ulang pada permukaan kayu yang retak? Untuk urusan coating, percayakan kualitasnya pada Biovarnish Clear Coat. Tersedia dalam kemasan pail 20 Kg dan 1 Kg. Hubungi customer service kami untuk mendapatkan produk tersebut secara lebih mudah. 

tanya cs bio
Tanya Bio!