Produk cat water based sangat mudah diaplikasikan, bahkan hanya dengan kuas polos sekalipun. Video aplikasi mudah dan cepat cat water based Biovarnish ini untuk membuktikannya.
Tim teknisi kami akan membuktikan bahwa cat water based bisa diaplikasikan hanya dengan kuas polos saja tanpa harus dibungkus dengan bal atau harus mengguankan kuas spon seperti trend yang saat ini sedang naik daun. Namun sebelum membahas proses aplikasinya, kami akan mengenalkan terlebih dahulu produk Biovarnish.
Seri produk Biovarnish merupakan bahan finishing yang digunakan untuk finishing warna natural transparan, yang bisa diaplikasikan dengan menggunakan brush system maupun spray system. Produk ini sebelumnya banyak digunakan oleh customer Bioindustries yang bergerak di industri furniture maupun material building seperti pintu dan kusen, baik untuk kebutuhan lokal maupun ekspor. Untuk mempermudah customer end user, DIY maupun industri kecil ikut merasakan manfaatnya, Biovarnish saat ini dibuka pula untuk pasar retail. Sehingga mereka juga bisa memanfaatkan produk high quality ini.
Skema ini tentunya bukan hanya menguntungkan pemakai retail saja, tetapi juga menguntungkan bagi industri besar yang menjalin kerja sama dengan industri kecil. Selain itu, juga menguntungkan para buyers yang membutuhkan produk high quality dan sekaligus lolos standar keamanan produk untuk masuk pasar Eropa, Amerika, Jepang, Jerman dan negara-negara lain dengan regulasi ketat.
Cat Water Based Biovarnish Sangat Mudah Diaplikasikan
Di masyarakat saat ini masih berkembang anggapan bahwa aplikasi cat water based lebih sulit dibanding cat solvent based maupun jenis cat yang lain. Anggapan ini didasarkan pada sifat air yang digunakan sebagai bahan pelarutnya yang relatif lebih lambat kering dibandingkan dengan solvent. Namun anggapan ini dipatahkan oleh Biovarnish, karena produk cat water based Biovarnish ini diformulasikan cepat kering. Testimoni dari para customer menguatkan hal tersebut.
Keunggulan lain dari produk Biovarnish ini dibanding produk water based sejenis maupun produk solvent based sejenis adalah produk ini merupakan produk yang aman dan ramah lingkungan (non-toxin, low VOC, no fragrance). Produk Biovarnish dikembangkan sebagai solusi pengganti bahan plitur kayu konvensional, atau pernis kayu shellac gum berpelarut minyak atau thinner.
Biovarnish diformulasikan dengan mendasarkan pada regulasi dari European Chemical Agency (ECHA), regulasi yang membatasi penggunaan bahan kimia berbahaya pada produk yang beredar di wilayah Uni Eropa. Produk Biovarnish juga diformulasikan sesuai standar regulasi US-EPA (Environment Protection Agency). Biovarnish sebagaimana produk Bioindustries lainnya telah sesuai dengan regulasi US-EPA Paint VOC regulation number 8 yang mengatur penggunaan bahan kimia golongan VOC content.
Lantas, bagaimanakah cara mudah dan cepat aplikasi cat water based Biovarnish dengan menggunakan kuas polos saja? Berikut akan kami bahas cara mudah untuk mengaplikasikan Biovarnish, baik untuk finishing furniture ataupun finishing building material seperti kusen dan pintu.
Coating Proses Full Step Aplikasi Biovarnish
Langkah awal, pastikan media kayu yang mau di-finishing sudah kering sempurna dan bebas dari kotoran maupun minyak. Siapkan alat untuk aplikasi, yaitu kuas polos serta kain/kertas amplas. Siapkan pula bahan-bahan yang akan digunakan, yaitu Biovarnish series yang terdiri dari Biovarnish Wood Filler, Biovarnish Wood Stain, Biovarnish Clear Coat. Amplas media kayu menggunakan kertas amplas no 120. Bersihkan menggunakan lap bersih.
Aplikasi Biovarnish Wood Filler
Langkah selanjutnya adalah aplikasi Biovarnish Wood Filler. Aplikasikan dengan pisau scrub (palet) atau kuas searah serat. Encerkanlah jika dianggap perlu. Proses pengadukan perlu dilakukan selama aplikasi. Setelah diaplikasikan, tunggu hingga kering. Setelah kering, amplas permukaan kayu dengan kertas amplas jenis alumunium oxide no 240 searah serat. Pastikan wood filler telah teramplas habis dan yang tersisa hanyalah yang ada dalam pori-pori kayu
Aplikasi Biovarnish Wood Stain
Siapkan Biovarnish Wood Stain sesuai warna yang diharapkan. Jika dianggap perlu, tambahkan air bersih untuk mengencerkan atau untuk menurunkan kepekatan warna. Gunakan rasio 2:1 atau sesuaikan dengan kebutuhan.
Aplikasi biovarnish woodstain menggunakan kuas. Diamkan hingga kering, yaitu sekitar 60 menit. Tidak disarankan untuk dijemur secara langsung di bawah sinar matahari. Setelah kering, amplas ambang menggunakan amplas no 400. Ulangi prosesnya dengan rasio pengenceran 4:1. Tunggu hingga kering ± 30 menit.
Aplikasi Biovarnish Clear Coat
Tahap yang terakhir, aplikasi Biovarnish Clear Coat. Fungsi dari clear coat ini adalah untuk melindungi, melapisi, sekaligus memberikan efek glossy. Tambahkan air bersih dengan perbandingan 2:1, aduk perlahan hingga homogen. Aplikasikan menggunakan kuas hingga didapatkan tampilan yang halus dan rata. Biarkan mengering pada suhu kamar.
Demikianlah pembahasan singkat mengenai cara mudah dan cepat aplikasi cat water based Biovarnish aplikasi kuas. Untuk mendapatkan produk ini, silahkan menghubungi hotline kami di no 0822-4338-0001 atau silahkan kontak CS kami di no 0822-2026-5056 dan 0878-3934-6433. Jika Anda ingn berkonsultasi secara langsung, Anda bisa berkunjung ke Bio Center Jogja, Bio Service Point Jepara, atau Bio Service Point Cirebon. Semoga bermanfaat.